Thursday, November 3, 2011

Ini Dia Agama Yang Dianut Steve Jobs (1)

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON — Kematian pendiri Apple, Steve Jobs, meninggalkan sejumlah pertanyaan. Salah satunya, dan banyak membuat penasaran, adalah agama yang dianut Jobs. Pasalnya, sang inovator teknologi ini jarang mengumbar cerita soal kehidupan pribadinya.

Sebelum pindah ke Sillicon valley, Jobs mendalami ajaran Zen, sebuah aliran dalam agama Buddha Mahayana. Aliran Zen yang didalaminya fokus pada usaha mencapai pencerahan atau kesempurnaan. Namun, sejumlah kalangan menganggap apa yang didalami Steve, bertolak belakang dengan perilakunya.

"Dia adalah seorang yang tercerahkan namun kejam. Itu kombinasi yang aneh,” ungkap mantan pacar Jobs, seperti dikutip thehuffingtonpost.com, Kamis (3/11).

Ironi lain, dalam biografinya yang dituliskan Walter Isaacson, pada usia 13 tahun, Jobs bertanya kepada pendeta gereja Lutheran soal anak-anak kelaparan. “Ya, Tuhan tahu segalanya,” jawab pendeta. Mendengar jawaban itu, Jobs kecewa. Semenjak itu, ia menolak untuk menyembah 'Tuhan' yang mengizinkan penderitaan macam itu.

Kecewa dengan sikap Gereja, Jobs segera beralih pada kepercayaan Timur terutama India dan Cina. Ia kemudian mempelajari Buddha aliran Zen. Pada tahun 1974, Jobs melakukan perjalanan ke India, mencari guru spiritual. Setelah kembali, ia bertemu seorang penganut Zen, kobun Chino Otagawa, yang membuka pusat meditasi Zen Haiku.

Jobs segera hanyut dalam ajaran itu. "Saya menghabiskan waktu bersamanya sebanyak yang saya bisa," kata Isaacson menirukan suara Jobs. "Zen punya pengaruh yang mendalam dalam hidupnya sejak itu," lanjutnya.

Jobs bahkan diketahui bepergian ke Eihei-ji, kuil utama Zen di Jepang. Tapi kobun, karena ia dikenal, menasihati Jobs untuk tinggal di California.

Les Kaye, seorang guru Zen di Silicon Valley, mengingat kobun sebagai sosok misterius dan bijaksana. "Dia adalah lambang makhluk tercerahkan: manis, baik dan murah hati. Orang-orang berbondong-bondong kepadanya," kata Kaye.
Redaktur: Siwi Tri Puji B
Reporter: Agung Sasongko

Sumber: http://www.republika.co.id/berita/senggang/sosok/11/11/03/lu2tew-ini-dia-agama-yang-dianut-steve-jobs-1

Monday, October 31, 2011

Kata-kata Terakhir Steve Jobs di Hadapan Keluarganya

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Mona Simpson, saudara perempuan Steve Jobs, membacakan kidung pepujian untuk pendiri Apple dalam upacara penghormatan jenazah sang investor besar itu pada 16 Oktober lalu di Universitas Stanford. Mona Simpson adalah juga novelis dan profesor pada Universitas California di Los Angeles (UCLA).
"Sebelum ini aku menunggu seorang pria untuk dicintai, orang yang mencintaiku. Selama berdekade-dekade, aku kira orang itu adalah ayahku. Saat aku berusia 25 tahun, aku bertemu dengan pria itu dan dia ternyata abangku," kata Simpson seperti dikutip Hollywood Reporter.
Saat itu (tepatnya tahun 1985), Simpson tinggal di New York, tengah menulis novel pertamanya dan bekerja untuk sebuah majalah beroplah kecil. Manakala seorang pengacara memberitahu dia bahwa mereka telah menemukan abangnya, Simpson dan koleganya menduga setengah bercanda bahwa pastilah pria itu John Travolta.
"Diam-diam aku berharap orang itu adalah penyair keturunan sastrawan Henry James, orang yang lebih berbakat dariku, orang brilian bahkan tanpa berbuat apa-apa," katanya.
Lalu mereka berdua bertemu.  Berjalan bersama dan ternyata keduanya suka bekerja. "Saya tak ingat semua yang kami bincangkan di hari pertama (bertemu), yang kuingat dia itu bagai seorang teman. Dia menerangkan bahwa dia bekerja dengan komputer," kenang Simpson.
Simpson mengatakan ada beberapa hal yang dia pelajari dari Jobs. "Steve mengerjakan apa yang dicintainya. Dia bekerja keras sekali. Setiap hari. ... Dia kebalikan dari seorang perenung," katanya. "Dia tak pernah malu bekerja keras, sekalipun hasilnya kegagalan," ungkapnya.
Simpson juga mengenang masa di mana pertama kali Jobs ditendang dari Apple. "Dia bilang padaku soal satu acara makan malam di mana 500 pemimpin Lembah Silicon bertemu dengan presiden (AS). Steve tidak diundang," kata Simpson. "Dia sakit hati tapi dia kemudian tetap bekerja. Setiap hari," tuturnya.
Simpson juga menyebut Jobs "sangat loyal" dan bahwa dia akan membeli 10 sampai 100 pakaian yang ia suka. Dia mengungkapkan filosofi Jobs tentang estetika: "Fesyen adalah apa yang kini kelihatan indah tapi tampak buruk kemudian, sebalikanya seni bisa buruk di kali pertama tapi menjadi indah di kemudian waktu."
Simpson juga mengenang ketakjuban Jobs pada cinta. "Kapan pun dia melihat pria yang dipikirnya pasti wanita menganggapnya tampan, maka dia menyapanya, 'Hey Anda lajang ya? Maukah Anda makan malam dengan adikku?"
Simpson juga mengenang betapa Jobs adalah ayah ideal untuk anak-anaknya. Dan kendati dia sukses di umur yang amat muda, Simpson berkata "dia merasa prestasi itu mengurungnya."
Simpson mencatat sikap normal Jobs yang bertahan meski dia menghasilkan jutaan dolar AS, seperti menjemputnya dari bandara dengan memakai celana jeans.
Saudara perempuan Jobs ini juga mengenang masa-masa saat keluarga Jobs menata ulang dapurnya yang disebutnya menyita setengah waktu yang diperlukan untuk menuntaskan pembangunan gedung Pixar.
Simpson mengungkapkan bahwa Jobs pernah berkata bahwa jika dia tumbuh lain, maka dia mungkin akan menjadi ahli matematika dan mempelajari lukisan-lukisan Mark Rothko . Lalu kanker yang diderita Jobs dengan cepat merenggut hidup sang inventor.
"Pada akhirnya, bahkan kesenangan biasa pun, seperi buah persik nan ranum, tak lagi menariknya," kata Simpson. Perempuan ini bercerita tentang saat Jobs belajar mengenai bagaimana menyusuri lagi hidup setelah transplantasi hatinya, dengan kursi roda. Jobs menggaji 67 suster berbeda sebelum menemukan tiga diantaranya yang bersamanya sampai dia meninggal.
Tetap saja Jobs terus menelurkan ide untuk produk-produk potensialnya. "Yang aku pelajari dari kematian abangku adalah bahwa karakter itu sangat penting: Manusia mati meninggalkan nama. Selasa pagi, dia menyuruhku untuk bergegas ke Palo Alto.
Nada suaranya penuh kasih sayang, sayang, cinta, tapi seperti seseorang yang kopornya telah dikemas ke dalam mobil, yang telah siap di awal perjalanan, meskipun dia menyampaikan beribu-ribu maaf, akan meninggalkan kita semua," kata Simpson mengenai hari terakhir Steve Jobs.
"Ini yang aku pelajari: dia sukses untuk hal itu juga. Kematian tidak menimpa Steve, dia hanya mencapainya," kata Simpson mengenang pembicaraan telepon dirinya dengan Jobs Selasa beberapa waktu lalu. Di situ, Jobs mengiba pada Simpson untuk pergi ke rumah sakit Palo Alto di mana dia dirawat.
"Dia bilang padaku, saat dia mengungkapkan kata perpisahan dan memuntahkan kata maaf begitu rupa, bahwa kami tidak bisa hidup sampai tua bersama-sama sebagaimana dia selalu rancangkan, bahwa dia akan pergi ke sebuah tempat yang lebih baik," tuturnya.
Seluruh anggota keluarganya berada di sisi tempat tidurnya pada jam-jam terakhir kehidupannya. Dokter memberi Jobs kesempatan hidup 50-50 malam itu. Sebelum Jobs menyampaikan kata-kata terakhirnya, dia pandangi adik perempuan yang lain, Patty, lalu lama menatap anak-anaknya sendiri, kemudian partner hidupnya, Laurene, sampai semua yang hadir di situ.
Lalu, apa kata-kata terakhir Jobs? "Oh wow. Oh wow. Oh wow," kenang Simpson.

Tak Jelas Penyebabnya, Seekor Komodo di Kebun Binatang Surabaya Mati

REPUBLIKA.CO.ID,SURABAYA--Seekor komodo betina koleksi Kebun Binatang Surabaya (KBS), mati tanpa diketahui secara jelas penyebabnya. "Kematian komodo pada Minggu (23/10) malam sekitar pukul 23.00 WIB begitu mendadak, kami sebelumnya tidak mengetahui ada tanda-tanda satwa tersebut sakit," kata Humas KBS Anthan Warsito saat dihubungi melalui ponselnya dari Surabaya, Senin.

Menurut dia, pihaknya hingga kini masih melakukan otopsi atas komodo berumur delapan tahun yang tewas itu. Dugaan sementara komodo tersebut mati karena infeksi kandung telur. Namun dugaan tersebut masih perlu dilakukan pemeriksaan lebih dalam. "Kami akan melakukan pemeriksaan secepatnya," ujarnya.
Menurut pengakuan Anthan, pihak KBS sebelumnya tidak mengetahui jika komodo tersebut sakit, atau ada tanda-tanda sedang mengidap penyakit. Sebab kondisi komodo dan polah tingkahnya selama ini normal-normal saja."Hewan liar tersebut tak menampakkan penyakitnya," ungkapnya.
Saat ditanya lebih jauh soal kematian komodo, Anthan seolah-olah menghindar dan tidak menjawab dengan jelas. Ia mengaku sedang rapat di luar kota. "Maaf ya nanti telepon lagi. Sekarang saya sedang rapat di Bogor," katanya.
Sementara itu, menurut dokter hewan KBS Yassi Arie Lissia, penyebab pastinya komodo KBS ini menunggu hasil tes laboratorium. Bangkai hewan melata tersebut saat ini sudah dikirim ke laboratorium. "Setelah dilakukan pengambilan sampel selesai, bangkai komodo langsung dikremasi," jelasnya.
Kepala Perawat Reptil dan Aves KBS Siswanto mengatakan, komodo yang mati tersebut ditemukan sekitar pukul 23.00 WIB pada Minggu malam (23/10). Komodo itu ditemukan diam tak bergerak oleh keeper (perawat) satwa.
"Komodo ini merupakan hasil penangkaran KBS sendiri, dan sudah dua kali bertelur. Jadi total komodo yang dimiliki KBS saat ini jumlahnya tinggal 60 ekor," kata Siswanto.

Komodo dan Nasionalisme Buta Kita

Di tengah minimnya kabar baik, berita soal komodo masuk sebagai salah satu nomine 7 Keajaiban Dunia Baru oleh New 7 (Seven) Wonders of Nature tentu membuat bahagia. Setidaknya, akan ada satu lagi kekayaan Indonesia yang mendapat pengakuan dari dunia internasional.

Maka, berbondong-bondonglah berbagai figur publik menyerukan agar bangsa Indonesia menunjukkan nasionalismenya lewat mendukung komodo. Caranya? Dengan mengirim SMS ke 9818. Awalnya, SMS dukungan ini bernilai Rp 1000, sekarang, demi menggalakkan dukungan, SMS-nya hanya dikenai biaya Rp 1.

Pendukung kampanye ini tidak main-main. Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla menjadi duta resmi pemenangan Pulau Komodo. Dari DPRD Manggarai Barat, sembilan hakim agung Mahkamah Konstitusi, MPR, berbagai pimpinan media massa dan pengusaha nasional, selebritas semacam Fadli 'Padi' dan RAN, Slank, bahkan sampai Presiden SBY pun menyerukan dukungan.

Kerjasama dengan empat provider telekomunikasi pun dilakukan demi melancarkan pemilihan via SMS. Saking menggilanya jumlah kiriman SMS untuk memenangkan Pulau Komodo, penyedia layanan SMS Mobilink pun sampai menaikkan kapasitas servernya. Bisa dipastikan, menjelang masa berakhirnya masa pemilihan pada 11 November nanti, dukungan akan semakin meningkat.

Jusuf Kalla memperkirakan, Pulau Komodo membutuhkan 30 juta suara untuk menang. Nah, sudah berapa banyak dukungan yang diperoleh Pulau Komodo sampai sekarang? Ketua Pendukung Pemenangan Komodo, aktivis lingkungan Emmy Hafild mengaku saat ini pendukung Komodo sudah mencapai puluhan juta, meskipun tidak boleh disebutkan detail berapa tepatnya voters yang mendukung Komodo.

Alasannya, "Peraturan dari panitia penyelenggara The 7 Wonders melarang peserta memberikan rincian voters karena kompetisi ini tidaklah menggunakan penghargaan juara satu, dua dan tiga," Jelas Emmy Hafild kepada wartawan.

Maladewa termasuk salah satu negara yang masuk dalam nomine 7 Keajaiban Dunia Baru ini, tapi kemudian memutuskan mundur. Alasannya? Seperti tercantum dalam situs resmi pemasaran dan hubungan masyarakat Maladewa, bahwa penyelenggara tidak transparan dalam menjelaskan bagaimana cara mereka menghitung dukungan.

Itu baru satu alasan. Yang lainnya adalah biaya-biaya tak terduga yang terus meningkat jumlahnya. Mereka menyebut harus membayar sponsor platinum mencapai $350 ribu; dua biaya sponsor emas dengan total $420 ribu, mensponsori tur dunia dengan menerima kunjungan delegasi, menyediakan perjalanan balon udara, penerbangan, akomodasi, kunjungan wartawan; biaya $1 juta dolar bagi penyedia layanan telepon untuk berpartisipasi dalam kampanye New7Wonders; dan $1 juta lagi agar maskapai Maladewa bisa menempelkan logo New7Wonders di pesawat-pesawat mereka.

Biaya-biaya ini sangat besar hanya demi sebuah predikat 'ajaib'. Toh selama ini reputasi komodo sebagai tujuan wisata dunia juga sudah diakui.

Selain itu, bukankah biaya jutaan dollar itu bisa lebih baik digunakan untuk sebuah kampanye wisata Indonesia yang terencana (semacam Malaysia dengan Truly Asia-nya atau Thailand lewat Amazing Thailand-nya) daripada demi membayar biaya-biaya lisensi pada sebuah perusahaan yang tidak jelas reputasinya?

Yang perlu diingat lagi, bahwa lembaga New7Wonders yang mengadakan kompetisi ini sama sekali tidak terhubung dengan lembaga UNESCO di bawah PBB.

UNESCO sudah lebih dulu menetapkan Taman Nasional Komodo sebagai Situs Warisan Dunia pada 1986.

Bahkan, UNESCO sampai mengeluarkan pernyataan tersendiri demi menegaskan bahwa apa yang mereka lakukan dengan penetapan Situs-Situs Warisan Dunia sangat berbeda dengan apa yang dilakukan oleh New7Wonders (Pernyataan resmi dari UNESCO bisa dibaca di sini).

Sejak 2007, UNESCO menyatakan bahwa mereka sudah berkali-kali diajak bekerjasama oleh organisasi milik Bernard Weber ini, tapi mereka memilih untuk tidak berpartisipasi. Lembaga PBB biasanya menggunakan bahasa-bahasa yang diplomatis.

Maka ketika UNESCO mengatakan, "tidak ada yang bisa dibandingkan antara kampanye media yang dilakukan Tuan Weber dengan pekerjaan ilmiah dan proses pendidikan yang kami lakukan di UNESCO sehingga menghasilkan daftar situs-situs Warisan Dunia," itu artinya mereka sedang memberi peringatan keras akan cara kerja lembaga ini.

Lalu, kenapa kita masih ngotot memenangkan komodo dalam kompetisi yang tidak jelas cara penjuriannya ini? Yang jika kita menang pun, kita masih harus membayar biaya-biaya tinggi demi meraih pengakuan internasional?

Sebegitu hauskah kita akan pengakuan internasional dari lembaga yang reputasinya tidak jelas? Apa yang menurut Anda membuat berbagai figur publik seolah terbutakan akan fakta-fakta yang tersedia dan secara membuta mendukung komodo?

Sumber: http://id.berita.yahoo.com/komodo-dan-nasionalisme-buta-kita.html

Ponsel Tak Sebabkan Kanker Otak

TRIBUNNEWS.COM - Satu lagi bukti menunjukkan penggunaan ponsel ternyata tidak meningkatkan risiko kanker pada otak. Demikian klaim ilmuwan Denmark yang melanjutkan penelitian mengenai rumor efek buruk ponsel yang sempat merebak di masyarakat.

Penelitian yang dipimpin oleh Institute of Cancer Epidemiology di Kopenhagen ini menyelidiki lebih dari 358.000 pengguna ponsel selama hampir 18 tahun. Mereka pun menemukan efek panjang risiko saraf pusat manusia terserang kanker hampir sama pada dua jenis peserta, pengguna dan bukan pengguna ponsel.

Mereka mempelajari seluruh penduduk Denmark berusia di atas 30 tahun dan lahir di Denmark setelah tahun 1925 dengan mengumpulkan informasi tentang pelanggan ponsel dari operator jaringan telepon Denmark dan dari Daftar Kanker Denmark.

Mereka menganalisis data dari kasus 10.729 tumor sistem saraf pusat yang terjadi antara tahun 1990 sampai 2007. Hasilnya peneliti melihat ketika angka tersebut dibatasi dengan membagi jenis orang yaitu pengguna dan non pengguna ponsel terlihat tingkatan kasus kanker hampir sama pada kedua jenis peserta penelitian, baik pengguna maupun non pengguna.

Para peneliti mengatakan mereka mengamati tidak ada peningkatan risiko untuk terjadinya tumor atau kanker di sistem saraf pusat pada pengguna ponsel.

Namun, mereka melihat ada hubungan kecil mengenai peningkatan risiko pada subkelompok pengguna berat atau setelah periode induksi yang lebih lama dari 10 sampai 15 tahun.

Penelitian lebih lanjut dengan populasi besar, di mana potensi kesalahan klasifikasi eksposur dan bias seleksi yang diminimalkan pun akan dilakukan.

"Penelitian ini mendukung sebagian besar laporan lain yang tidak menemukan efek merugikan dari penggunaan telepon di bawah eksposur normal," jelas Profesor Malcolm Sperrin, Direktur Medis di Fisika Royal Berkshire Hospital, Inggris menanggapi penelitian ini. (Sumber:Sehatnews.com)

Merawat Ponsel Basah

Musim hujan tiba. Terkadang kita tetap harus melakukan komunikasi dengan ponsel meski di bawah guyuran hujan atau gerimis. Bisa saja kita sudah berada di tempat yang aman, tapi tiba-tiba ponsel “melompat” jatuh dari saku atau tas ke kubangan air atau wastafel. Lebih parah lagi, ponsel kita menyelam dalam lumpur. Wah, bagaimana nih mengatasinya?

Jika musibah seperti itu terjadi, jangan panik. Yang patut diingat, jangan mencoba menghidupkan ponsel (jika langsung mati setelah terkena air atau lumpur). Berikut beberapa tips untuk mengatasi hal tersebut.

Bersihkan
Ponsel Anda terjatuh ke dalam lumpur? Mungkin menambahkannya dengan guyuran air lagi terasa mengerikan, namun kepalang basah, memang hal itulah yang harus Anda lakukan.

Pegang ponsel Anda secara vertikal agar air mudah mengalir, tutup bagian lubang pada ponsel seperti jack audio, port USB, speaker dan mikrofon sebisanya dengan jari, lalu guyur dengan air hingga bersih. Jangan tambahkan sabun meski tercium bau tak sedap. Hal itu bisa dilakukan nanti setelah kering.

Keringkan
Semakin cepat Anda mengeringkan ponsel yang basah tersebut, akan semakin baik. Pertama, jangan hidupkan ponsel atau menekan tombol apapun ketika ponsel dalam kondisi basah.

Buka casing ponsel lalu lepas baterai. Lap ponsel dengan handuk atau kain dengan serat halus (microfiber). Tisu pun boleh asalkan jangan sampai hancur dan meninggalkan kotoran di bodi ponsel.

Jika sudah nampak kering, perlu diingat mungkin ada partikel air yang masuk ke dalam komponen elektronik ponsel. Cara paling cepat adalah dengan membuka bodinya. Namun tidak semua orang bisa atau berani melakukannya.

Ada dua cara lain. Yang pertama, ketuk-ketukkan ponsel dengan hati-hati ke telapak tangan Anda sampai airnya keluar. Lakukan hingga benar-benar tak ada bintik-bintik air yang nampak terhadap semua lubang yang ada, dan ulangi bila perlu. Yang kedua, gunakan hair dryer atau pengering rambut dari berbagai sudut.

Serahkan ke Ahlinya
Jika langkah-langkah di atas gagal untuk menghidupkan kembali ponsel Anda, maka satu-satunya cara adalah membawanya ke pusat layanan. Mengingat ini termasuk kesalahan pengguna, pihak vendor biasanya tidak menanggung biaya perbaikan dan penggantian komponen. Artinya, Anda harus membayar walaupun ponsel masih dalam masa garansi.

Cara yang terbaik untuk menghindar dari masalah ini adalah dengan menggunakan headset sehingga ponsel Anda dapat tersimpan dengan aman di tas atau saku.

Sumber: http://id.spesial.yahoo.com/blogs/digitallife/merawat-ponsel-basah.html

Monday, August 22, 2011

Ciri-ciri daging yang haram dikonsumsi

Mejelang hari raya, kebutuhan daging makin meningkat. Pedagang pun banyak yang berusaha memenuhi permintaan konsumen dengan menambah persediaan daging. Sebagai konsumen hendaknya kita pun harus lebih teliti dalam membeli dan memilih. Yuk, kita kenali ciri daging non halal!

Banyaknya permintaan daging menjelang hari raya Idul Fitri membuat stok daging import pun didatangkan. Memang pemerintah sudah menetapkan daging import yang masuk ke Indonesia harus terjamin kehalalannya. Hal tersebut diperkuat dengan tercantumnya lebel halal dari lembaga halal yang telah diakui LPPOM MUI. Namun, siapa yang dapat menjamin bila daging tersebut masuk ke Indonesia melalui melalui jalan ilegal? Apalagi sebagai umat muslim kita memang harus jeli dan wajib mempertanyakan kehalalannya.

Jadi sebelum membeli, ada baiknya Anda mengenali dulu jenis-jenis daging yang tidak boleh disantap sesuai syariat Islam.

Ciri Daging Sapi dan Babi

Sebagai kaum muslim memang sebaiknya kita mengenali ciri-ciri daging tidak hanya yang halal dan segar tetapi juga yang non halal. Hal ini diperlukan agar kita tidak terkecoh oleh pedagang yang ‘nakal’. Menjelang hari raya untuk mengeruk banyak keuntungan, daging sapi terkadang dicampurkan dengan daging non halal yang berasal dari babi, celeng, anjing, dan sebagainya. Sehingga kita tak menyadari kalau daging tersebut tercampur yang dikenal sebagai daging oplos.

Namun hewan non halal yang paling sering dicampur adalah daging babi. Daging babi sendiri memiliki ciri berwarna merah pucat, serat dagingnya lebih lembut dan halus dibanding daging sapi, lemak pada daging lebih tebal, dan aromanya amis berbeda dibandingkan dengan aroma daging sapi biasanya. Sedangkan daging sapi segar biasanya berwarna merah terang dengan lemak kekuningan. Jika daging sapi berwarna cokelat menandakan bahwa daging sapi tersebut tidak segar karena sudah terkena udara terlalu lama.

Bangkai

Bangkai atau hewan yang sudah mati sebelum disembelih tidak dapat dikonsumsi manusia, baik untuk alasan kehalalan maupun kesehatan. Dari segi kehalalan hukum bangkai ini adalah haram. Sehingga penyembelihan bangkai ini dilakukan secara sembuyi-sembunyi dan ilegal.

Dalam perdagangan ayam pedaging, biasanya ada ayam yang mati sebelum disembelih. Kematian itu disebabkan oleh daya tahan yang kurang baik selama perjalanan atau terkena penyakit. Secara normal jumlah ayam yang mati sebelum disembelih dalam setiap pengiriman sekitar 0,1 sampai 1 persen. Seharusnya ayam bangkai atau terkenal dengan istilah ayam tiren (mati kemarin) itu tidak boleh dikonsumsi manusia. Namun tetap saja ditemukan sejumlah kasus perdagangan ayam tiren menjelang lebaran.

Pada daging ayam sebenarnya ciri ayam tiren lebih mudah dikenali. Ciri-cirinya terdapat bercak-bercak darah pada bagian kepala, leher, punggung, sayap dan dada. Bau daging agak anyir dan amis karena sudah menjadi bangkai. Konsistensi dada dan paha juga terasa lembek. Keadaan serabut otot berwarna kemerahan dan pembuluh darah di daerah sayap berdarah. Warna hati tampak merah kehitaman. Jika Anda menemukan ciri ayam diatas maka sebaiknya dihindari dan jangan terlalu termakan dengan harga jual yang murah.

Tidak Disembelih Dengan Cara Islam

Dalam dunia perdagangan, daging yang tidak disembelih secara Islam juga sering terjadi, terutama jika penyembelih bukan beragama Islam. Meskipun hewan yang disembelih adalah hewan halal, tetapi kalau tidak disembelih sesuai hukum Islam, maka dagingnya juga akan menjadi haram. Tetapi untuk pemotongan hewan di dalam negeri, proses penyembelihan yang dilakukan secara resmi pada umumnya telah dilakukan secara Islam dan oleh pemotong yang beragama Islam.

Meskipun untuk daerah-daerah yang penduduknya kebanyakan non-Muslim hal tersebut tidak dapat dijamin. Tetapi secara keseluruhan pemerintah sudah menetapkan bagi RPH-RPH (Rumah Potong Hewan) agar harus menggunakan tukang jagal yang beragama Islam. Jika Anda masih ragu jangan malu untuk langsung bertanya ke si penjual.

Daging impor

Memang kebanyakan daging yang diimpor ke Indonesia memiliki sertifikat halal dari asosiasi Muslim setempat. Tetapi pengawasan dan kewaspadaan terhadap daging impor tetap harus dilakukan, mengingat dalam dunia perdagangan praktik-praktik manipulasi untuk mendapatkan keuntungan besar masih saja terjadi. Pemberian sertifikat halal untuk daging itu dilakukan dengan mempekerjakan jagal-jagal Muslim. Oleh karena itu biasanya harga daging halal impor harganya memang sedikit lebih mahal dibandingkan daging non-halal.

Daging Berformalin

Formalin kerap ditambahkan pada daging dengan maksud agar daging yang diperjualbelikan tetap awet selama berhari-hari dan tidak kunjung busuk. Hal ini tentu saja akan menguntungkan pejual, karena daging dapat dijual lebih lama dan terhinar dari resiko daging busuk.

Tetapi daging berformalin sangat berbahaya bagi kesehatan dan tidak boleh dikonsumsi. Daging ayam formalin memiliki ciri-ciri warna kulit putih mengkilat, teksturnya sangat kenyal, beraroma khas formalin dan biasanya tidak dihinggapi lalat. Jika Anda menjumpai ciri-ciri daging diatas ada baiknya mengindari membeli dan mengkonsumsi daging tersebut.

Saturday, August 20, 2011

Menginap di hotel luar angkasa, siapa takut!

Menginap di hotel, ah itu biasa. Tapi bagaimana jika hotelnya berada di luar angkasa? menarik bukan? dan ini bukan mimpi di siang bolong.

Adalah seorang pengusaha asal Rusia bekerjasama dengan Orbital Technologies yang mempunyai inovasi menyediakan hotel di luar angkasa.

"Modul hotel yang kami rencanakan tak akan mengingatkan Anda pada International Space Station (ISS). Hotel harus memberikan kenyamanan di dalamnya dan memungkinkan melihat Bumi lewat 'jendela' yang banyak," kata Sergei Kostensko, Chief Executive Orbital Technologies.

Sebelumnya kita hanya bisa melihat bumi diluar angkasa sana melalui gambar-gambar yang dikirimkan oleh NASA, saat ini anda bisa melihatnya langsung dengan mata kepala sendiri di balik hotel luar angkasa sana. Menarik bukan.

Di luar angkasa sana kita bisa melihat birunya planet Bumi dan keindahan alam semesta.

Wow, sekarang kita tidak hanya bisa traveling di Bumi, tapi ke luar angkasa. Tapi tunggu dulu, sebelum anda menggebu-gebu ingin liburan ke luar angkasa sana, anda harus merogoh kocek yang tidak murah. Setidaknya anda harus menyediakan uang sekitar Rp. 8.5 miliar. Rinciannya Rp. 7 miliar untuk hotel dan sisanya untuk biaya pesawat. Cukup murah jika dibandingkan dengan merakit pesawat & hotel luar angkasa sendiri :D hehe

Tapi, apakah Orbital Technologies sudah mempertimbangkan resiko rusaknya modul akibat benda-benda ruang angkasa seperti tertabrak oleh komet dan serpihan-serpihan benda ruang angkasa? entahlah, yang jelas kalau hotel di Bumi mengalami kerusakan atau gentingnya bocor, tinggal panggil tukang aja, langsung beres. Nah kalau hotelnya di luar angkasa?!?!?


Commercial Space Station


Commercial Space Station


Commercial Space Station


Commercial Space Station


Commercial Space Station In Section


Commercial Space Station In Section


Commercial Space Station In Section


Commercial Space Station In Section


Commercial Space Station


Commercial Space Station


Commercial Space Station


Commercial Space Station


Commercial Space Station


Commercial Space Station


Commercial Space Station

Video






Dua Siswi Bandung Ciptakan Robot Pengukur Udara


INILAH.COM, Bandung - Michelle Emmanuella (15) dan Jacelyn Olivia (13), dua siswa binaan Next System; Robotic Learning & Experience System berhasil menciptakan robot yang mampu mengukur kualitas udara.

"Konsep awal dari pembuatan robot ini adalah ikut kontribusi dalam penerapan Go Green di Kota Bandung dan bentuknya dengan mengukur kualitas udara," ungkap Managing Director Next System; Robotic Learning & Experience System Christianto Tjahyadi saat ditemui wartawan di ITC Kosambi, Jalan Baranangsiang Kota Bandung, Senin (27/6/2011).

Robot yang diberi nama Green Bird ini dilengkapi dengan sensor yang mampu mendeteksi gas-gas berbahaya bagi manusia, di antaranya, asap kebakaran, knalpot, elpiji, propana, dan karbon monoksida.

Selain itu, kelebihan lain dari robot Green Bird ini yakni menggunakan material lokal, mulai dari bodi, hingga material lainnya. "Yang menggunakan bahan impor hanya sensor karena kita sendiri masih sulit untuk membuatnya," tambahnya.

Robot Green Bird ini merupakan robot prototipe dan bisa diaplikasikan di dalam kehidupan manusia. Biaya untuk pembuatan robot ini sendiri tergolong cukup murah dengan menghabiskan dana sekitar Rp500 ribu.

"Untuk ke depan kita akan menambah kecerdasan robot. Di antaranya dengan menambah sensor gerak sehingga robot terhindar tabrakan, kemudian hasil pemantauan robot terkait kadar udara bisa dikirim dari robot ke komputer," tandasnya. [gin]

Wednesday, August 17, 2011

Katak Bertaring Ditemukan di Sulawesi



Ben Evans, pakar hewan dari McMaster University di Hamilton dan ilmuwan Indonesia menemukan 13 spesies katak bertaring di Sulawesi--sembilan di antaranya belum pernah ditemukan sebelumnya. Penemuan ini dilaporkan dalam jurnal The American Naturalist bulan ini.

Katak bertaring termasuk dalam genus Limnocetes, disebut bertaring karena memiliki tonjolan tulang di rahang bawah. Taring yang dimaksud bukan berarti gigi taring yang sebenarnya, sebab tak memiliki akar gigi atau ciri-ciri gigi lainnya.

Dalam papernya, Evans menulis, seluruh spesies katak bertaring yang ditemukan memiliki variasi adaptasi yang berbeda, sesuai kondisi lingkungan dan iklim mikro masing-masing, mulai dari yang terbasah hingga terkering dan dengan beragam vegetasi yang ada.

Beberapa spesies punya kaki berselaput tebal untuk beradaptasi dengan arus sungai yang deras. Sementara yang lain berselaput tipis, sesuai dengan lingkungan darat. Yang unik, ada katak yang melakukan fertilisasi internal, meletakkan telurnya jauh dari air dan mengawasinya. "Penemuan ini menjadi contoh bagus bagaimana spesies pada akhirnya menggunakan taktik yang sama untuk survive dan melakukan diversifikasi ketika diberi kesempatan," kata Evans seperti dikutip CBCnews, Jumat (12/8).

Evans mengatakan bahwa berdasarkan hasil penelitian, tak ada genus katak lain di Sulawesi yang bisa berkompetisi dengan genus katak bertaring. Ini menjadi bukti bahwa katak bertaring berevolusi untuk mengisi kekosongan relung kehidupan yang ada di Sulawesi.

Sampai saat ini, ilmuwan belum mengetahui manfaat taring pada katak genus ini. Beberapa kemungkinan adalah sebagai senjata melawan pejantan lain untuk mempertahankan wilayah, menangkap mangsa seperti ikan dan serangga serta sebagai senjata melawan predator.

Untuk menemukan katak ini, Evans dan timnya harus melakukan ekspedisi di sepanjang sungai dan hutan dengan resiko gigitan ular berbisa. Hasilnya, ada 683 ekor katak yang berhasil ditangkap. Peta distribusi katak lalu dibuat, sekaligus perbandingan ciri katak dengan lingkungannya.

Saat ekspedisi, Evans berusaha menangkap katak di hutan yang belum tersentuh penebangan liar. Namun, ia mengatakan, "Ada banyak hutan tempat kami mengambil sampel yang kemudian hilang ketika kami mengunjunginya beberapa tahun kemudian."

Sejauh ini, Evans mengatakan belum ada dari spesies yang ditemukan punah. Tapi ia mempercayai, distribusi katak-katak tersebut telah berkurang. Perlu usaha pelestarian lingkungan untuk menjaga katak-katak ini tetap eksis. (Yunanto Wiji Utomo)

Sumber: KOMPAS

Ada Tulisan Al-Qur'an di Tubuh Bayi Rusia


MOSKOW (Berita SuaraMedia) – Seorang bayi menimbulkan gelombang spekulasi di Rusia setelah tulisan ayat Al Quran mulai muncul di kulitnya.

Beberapa ayat dari Al Quran mulai muncul di punggung, tangan, kaki, dan perut Ali Yakubov yang berusia sembilan bulan sebelum kemudian memudar dan berganti dengan ayat-ayat baru.

Tim medis Rusia mengklaim bahwa mereka bingung mengenai apa yang menyebabkan tanda-tanda di kulit bayi itu muncul, yang dimulai ketika tulisan "Allah" muncul di dagunya beberapa minggu setelah ia lahir.

Ibu bayi tersebut, Madina, mengatakan bahwa ia dan suaminya juga tidak mengetahui apa yang sebenarnya terjadi.

Awalnya mereka tidak menunjukkan tulisan itu kepada siapa pun hingga mereka melihat salah satu dari tulisan itu berbunyi, "Jangan sembunyikan tanda-tanda ini dari semua orang." Madina kemudian mengungkapkannya pada dokter dan imam di desa mereka, Red October, yang merupakan kawasan dominan Muslim.

Ali adalah anak kedua Madina, dan hal semacam itu tidak terjadi pada anak perempuannya yang pertama.

Kini bayi laki-laki itu menjadi fokus perhatian kaum Muslim di wilayah tempat tinggalnya, desa Krasno-Oktyabrskoye propinsi Dagestan.

Anggota parlemen setempat, Akhmedpasha Amiralaev, mengatakan, "Ini murni tanda dari Allah. Allah mengirimnya ke Dagestan untuk menghentikan pemberontakan dan ketegangan di republik kita."

Madina mengungkapkan, "Biasanya tanda-tanda itu muncul dua kali seminggu – pada hari Senin dan malam antara Kamis dan Jumat. Setelah tiga hari tulisan itu akan hilang dan berganti dengan ayat yang baru."

"Ali selalu merasa tak enak badan saat itu terjadi. Ia menangis dan suhu tubuhnya naik. Mustahil untuk menyentuhnya saat tulisan itu muncul, tubuhnya terus bergerak-gerak dengan aktif, jadi kami meletakkannya di boks bayi."

Ayat-ayat Al Quran muncul silih berganti di kulit Ali, jelas Madina.

Imam setempat, Abdulla, telah mengatakan bahwa Al Quran memprediksikan sebelum dunia berakhir, akan ada orang-orang yang memiliki tulisan ayat-ayat Al Quran di tubuhnya.

Tim medis tidak percaya begitu saja tentang kisah tersebut. Ludmilla Luss, seorang dokter setempat, meyakini bahwa cerita tentang tulisan ayat Al Quran itu hanya karangan orangtua bayi tersebut.

"Mereka mungkin telah mengolesi kulitnya dengan obat-obatan tertentu, jika anak itu menderita urticarial dermographism, atau yang biasa dikenal dengan tulisan di kulit – suatu penyakit kelainan kulit yang muncul 5% dari sebuah populasi. Ini adalah jenis yang paling populer dari urticaria, di mana kulit menjadi memerah ketika digosok dengan benda tumpul. Karena itu,jika anak tersebut menderita kelainan semacam itu, akan mudah untuk menulis apa pun di kulitnya."

"Orang-orang yang menderita penyakit lambung memiliki kulit yang sangat sensitif. Jika kau menggambar sesuatu di kulit mereka dengan lidi, misalnya, gambar itu akan muncul," ujar Ludmilla.

Bagaimanapun, kisah tersebut telah berhasil menarik perhatian dari media Rusia. (rin/dm/pv)

sumber: http://www.suaramedia.com/berita-dunia/dunia-islam/11800-subhanallah-firman-allah-muncul-di-kulit-bayi-rusia.html

Tips Mengemudi Aman Saat Puasa


VIVAnews - Ketika Ramadan tiba, umat muslim diwajibkan berpuasa. Namun di tengah kewajiban itu, Anda dihadapkan dengan pekerjaan yang harus tetap dilakukan, baik di sekolah, kantor, maupun di tempat lain.

Tak ketinggalan kegiatan mengemudi pun terus berlangsung. Namun, dengan situasi lalu lintas Jakarta yang macet, terkadang membuat Anda sering terbawa emosi.

Berikut beberapa hal yang perlu menjadi perhatian pengemudi kala berpuasa dari Direktorat Lalulintas Polda Metro Jaya yang bisa menjadi tips bagi Anda:

Pertama, makan sahur secukupnya dan tambahkan multivitamin apabila diperlukan untuk menjaga stamina. Pastikan waktu tidur yang cukup yaitu delapan jam dalam satu hari dan kurangi aktivitas tidak perlu sehingga menguras tenaga.

Kedua, pengemudi harus sadar akan batasan kemapuan diri. Apabila kantuk atau lelah saat mengemudi, pastikan mencari tempat yang aman untuk berhenti dan berisitirahat. Lakukan sedikit senam peregangan otot untuk melancarkan aliran darah dalam tubuh dan hirup oksigen yang banyak. Apabila sudah merasa lebih baik, baru lanjutkan perjalanan.

Ketiga, lakukan commentary driving (mengobrol dengan orang lain di dalam mobil) selama perjalanan dan melakukan tindakan proaktif dalam mengemudi agar tidak terlalu merasa ngantuk. Contohnya, mendengarkan musik di radio atau pemutar cakram padat di dalam mobil.

Keempat, atur jadwal dan rute perjalanan untuk menghemat jarak, waktu, tenaga, serta menghindari kemacetan. Yang terpenting, tetap mengemudi kendaraan dengan kecepatan yang aman, sesuai pentunjuk kecepatan yang dianjurkan.

Kelima, bila Anda menemui pengemudi atau pengguna jalan lain yang tiba-tiba menyerobot, mendahului atau dengan seenaknya memutar atau berbelok, tak usah emosi. Anggap saja, mereka adalah orang yang tak mengerti etika dan sopan santun maupun peraturan lalu lintas.

Dengan memaklumi tindakan mereka, emosi tidak akan terpancing. Namun, bila tak hanya satu orang yang berperilaku seperti itu, sebaiknya Anda menghindari jalan tersebut atau bila mungkin menjaga jarak.

Satu hal lagi, jangan terpancing untuk ikut-ikutan memaki bila orang di sekeliling Anda menyumpahi atau memaki pengguna jalan yang menyerobot atau bertindak ugal-ugalan itu. Hal itu untuk menghindarkan emosi Anda tersulut.

Terakhir, sebaiknya Anda kembali mengingat-ingat apa saja kira-kira yang harus Anda lakukan pada kendaraan kesayangan? Apakah oil telah diganti? Air aki dan radiator telah ditambah? Sudahkah kabel kelistrikan benar-benar aman? Pastikan juga tekanan ban telah sesuai standar dan bahan bakar terisi cukup.

Hal itu semua dimaksudkan sebagai antisipasi kejadian yang tidak diinginkan kala Anda melaju di perjalanan. Sebab, bila tiba-tiba mobil mogok, ban kempis, atau mesin overheat, tentu akan merepotkan. Rasa kesal, jengkel, atau bahkan marah sangat mungkin muncul. (eh)

Salah Satu Mukjizat Al Quran

Tatkala merujuk kepada matahari dan bulan di dalam Al Quran, ditegaskan bahwa masing-masing bergerak dalam orbitnya atau garis edarnya masing-masing.

"Dan Dialah yang telah menciptakan malam dan siang, matahari dan bulan. Masing-masing dari keduanya itu beredar di dalam garis edarnya." (QS Al-Anbiyaa: 33).

Disebutkan pula dalam ayat yang lain bahwa matahari tidaklah diam, tetapi bergerak dalam garis edar tertentu: "Dan matahari berjalan di tempat peredarannya. Demikianlah ketetapan Yang Maha Perkasa lagi Maha Mengetahui." (QS Yasin :38).

Fakta-fakta yang disampaikan dalam Al Quran ini telah ditemukan melalui pengamatan astronomis di zaman kita. Menurut perhitungan para ahli astronomi, matahari bergerak dengan kecepatan luar biasa yang mencapai 720 ribu kilometer per jam ke arah bintang Vega dalam sebuah garis edar yang disebut Solar Apex.

Ini berarti matahari bergerak sejauh kurang lebih 17.280.000 kilometer dalam sehari. Bersama matahari, semua planet dan satelit dalam sistem gravitasi matahari juga berjalan menempuh jarak ini. Selanjutnya semua bintang di alam semesta berada dalam suatu gerakan serupa yang terencana.

Sebagaimana komet-komet lain di alam raya, seperti komet Halley juga bergerak mengikuti orbit atau garis edarnya yang telah ditetapkan. Komet ini memiliki garis edar khusus dan bergerak mengikuti garis edar ini secara harmonis bersama-sama dengan benda-benda langit lainnya.

Keseluruhan alam semesta yang dipenuhi oleh lintasan dan garis edar seperti ini dinyatakan dalam Al Quran sebagai berikut: "Demi langit yang mempunyai jalan-jalan." (QS Adz-Dzaariyat: 7).

Terdapat sekitar 200 miliar galaksi di alam semesta yang masing-masing terdiri dari hampir 200 bintang. Sebagian besar bintang-bintang ini mempunyai planet dan sebagian besar planet-planet ini mempunyai bulan. Semua benda langit tersebut bergerak dalam garis peredaran yang diperhitungkan dengan sangat teliti.

Selama jutaan tahun masing-masing seolah 'berenang' sepanjang garis edarnya dalam keserasian dan keteraturan yang sempurna bersama dengan yang lain. Selain itu sejumlah komet juga bergerak bersama sepanjang garis edar yang ditetapkan baginya.
Semua benda langit termasuk planet, satelit yang mengiringi planet, bintang dan bahkan galaksi, memiliki orbit atau garis edar mereka masing-masing. Semua orbit ini telah ditetapkan berdasarkan perhitungan yang sangat teliti dengan cermat. Yang membangun dan memelihara tatanan sempurna ini adalah Allah, pencipta seluruh sekalian alam.

Garis edar di alam semesta tidak hanya dimiliki oleh benda-benda angkasa. Galaksi-galaksi pun berjalan pada kecepatan luar biasa dalam suatu garis peredaran yang terhitung dan terencana. Selama pergerakan ini, tak satupun dari benda-benda angkasa ini memotong lintasan yang lain atau bertabrakan dengan lainnya. Bahkan telah teramati bahwa sejumlah galaksi berpapasan satu sama lain tanpa satu pun dari bagian-bagiannya saling bersentuhan.

Dapat dipastikan bahwa pada saat Al Quran diturunkan manusia tidak memiliki teleskop masa kini ataupun teknologi canggih untuk mengamati ruang angkasa berjarak jutaan kilometer. Tidak pula pengetahuan fisika ataupun astronomi modern. Karenanya saat itu tidaklah mungkin untuk mengatakan secara ilmiah bahwa ruang angkasa 'dipenuhi lintasan dan garis edar' sebagaimana dinyatakan dalam ayat tersebut. Akan tetapi hal ini dinyatakan secara terbuka kepada kita dalam Al Quran yang diturunkan pada saat itu: karena Al Quran adalah firman Allah.

Halaman login Facebook palsu

Hati-hati dengan halaman login Facebook ini http://www.login-again.name/n/beranda.php.
Jika anda mengisi dengan username dan password asli anda, maka tidak lama kemudian Facebook anda tidak bisa dibuka alias dibajak.

Friday, August 12, 2011

Akhirnya, Oksigen Ditemukan di Luar Angkasa


SALAH satu penelitian terpanjang astronom yakni memburu molekul oksigen di ruang angkasa akhirnya menemui seberkah cahaya terang.

Atom oksigen tunggal telah ditemukan sendiri atau bergabung dengan molekul lain. Namun, molekul oksigen yang biasa kita hirup belum pernah terlihat.

Teleskop ruang angkasa Herschel melihat molekul-molekul di daerah pembentuk bintang pada konstelasi Orion.

Penemuan itu akan diterbitkan dalam Astrophysical Journal. Oksigen adalah unsur paling melimpah ketiga di kosmos, setelah hidrogen dan helium.

Bentuk molekulnya, dengan dua atom bergabung dengan ikatan rangkap, membuat kehidupan di Bumi menjadi mungkin. Sayangnya, bentuk ini tidak pernah secara definitif terlihat di ruang angkasa.

Sebuah upaya sejak 2007 dari teleskop Odin, Swedia, yang diterbitkan dalam jurnal Astronomi dan Astrofisika, mengklaim penemuan oksigen di daerah pembentuk bintang. Tapi, penemuan ini tidak bisa dikonfirmasikan.

Satu lokasi yang mungkin untuk mencari oksigen yang hilang adalah di butiran debu dan air es di angkasa luar.

Tim memilih wilayah pembentuk bintang di konstelasi Orion karena percaya bahwa oksigen akan keluar dari es dan debu di ruang yang harus panas. (bbc.co.uk/OL-5)

Wednesday, August 10, 2011

NASA Ungkap Ada Sungai di Mars


WASHINGTON--MICOM: Gambar terbaru dari rangkaian pegunungan di Mars mungkin menjadi bukti terbaik atas keberadaan air di planet tersebut.

Temuan ini dimuat dalam laporan Jurnal Sains, yang dibuat oleh riset bersama AS dan Swiss.

Rangkaian gambar yang diambil dari satelit pemantau Mars Reconnaissance Orbiter menunjukan banyak sulur gelap dengan lebar beberapa meter. Sulur ini keluar dari bebatuan dan mengalir ratusan meter ke bawah.

Sulur tersebut terlihat di sisi bukit yang disinari matahari musim panas, mengalir melintasi sejumah halangan dan kadang menyebar, tetapi ketika musim dingin tiba, sulur itu menghilang.

Hal ini diperkirakan karena mereka terbuat dari lumpur yang mencair.

"Sulit untuk dibayangkan mereka dibentuk dari hal lain selain benda cair yang meluncur dari lereng," kata Richard Zurek seorang ilmuwan dari Laboratorium NASA.

"Mereka muncul dalam keadaan terlalu dingin untuk air segar".

"Penjelasan terbaik dari observasi ini adalah aliran air asin, meski riset ini tidak membuktikan hal itu," kata Professor Alfred McEwen, dari Universitas Arizona, selaku ketua penulis laporan ini.

Kadar garam merendahkan suhu yang membekukan air, dan air yang sama asinnya dengan lautan di Bumi bisa saja ada di lokasi Mars ini di musim panas.

"Ini bisa menjadi air yang mengalir pertama," kata Professor McEwen.

Laporan ini juga memberi implikasi terhadap pencarian kehidupan makhluk ruang angkasa.

"Air adalah sumber kehidupan, dan kami menemukan kehidupan di setiap ceruk yang lembab di bumi," kata Dr Lewis Dartnell, penerliti Universitas College London, yang tidak terlibat dalam penelitian ini.

"Jadi mungkin di sana ada mikroba yang hidup di masa musim panas yang diisi oleh lelehan air di permukaan gurun Mars".

Penemuan ini juga mendapat tanggapan dari Professor Shiladitya DasSarma dari Universitas Maryland. "Hasil penelitian tersebut selaras dengan dugaan keberadaan danau-danau air asin di bawah permukaan Mars".

"Ini adalah sebuah kemungkinan yang menarik bagi kami yang meneliti Halophilic mikroba-mikro organisme- di Bumi, sejak terbuka kemungkinan kalau mikro organisme serupa mungkin juga hidup di planet tetangga kita," katanya.

Ahli geologi Joe Levy dari Universitas Portland, yang juga tidak terlibat dalam penelitian ini, mengatakan riset itu mewakili sebuah target astrobiologis yang sulit.

Sulur-sulur misterius itu kemungkinan bisa menjadi tempat terbaik bagi kehidupan makhluk Mars.

Professor McEwen mengatakan untuk kehidupan saat ini, tempat itu merupakan lokasi yang paling memungkinkan. (BBC/OL-3)

Sunday, July 17, 2011

Makan pisang 3 buah dapat menurunkan risiko stroke

Sukabumi | Busana Muslim | Hotel di Sukabumi

Siapa yang tak kenal buah ini. Berbentuk lonjong berwarna kuning dan sering digunakan sebagai teman minum kopi atau teh. Pisang, tidak hanya mengenyangkan tetapi juga sangat menyehatkan.

Jika Anda jarang mengonsumsi pisang, mulai sekarang cobalah rutin makan buah ini. Menurut para ilmuwan, makan tiga buah pisang setiap hari dapat menurunkan risiko stoke.

Pisang sebagai sarapan, pembuka makan siang dan makan malam akan memberikan cukup kalium untuk mengurangi kemungkinan pembekuan darah di otak sekitar 21%.

Penemuan ini ditemukan oleh para ilmuwan asal Inggris dan Italia. Hal ini memberikan orang-orang yang berisiko terkena stroke pilihan baru asupan yang kaya akan kalium selain bayam, kacang-kacangan, dan ikan bandeng.

Meskipun beberapa penelitian sebelumnya mengatakan bahwa pisang penting untuk mengendalikan tekanan darah dan mencegah stoke, hasilnya tidak selalu konsisten. Namun, penelitian baru yang diterbitkan dalam the Journal of the American College of Cardiology ini para ilmuwan menganalisa data dari 11 penelitian berbeda sejak era 60-an dan digabungkan untuk mendapatkan hasil keseluruhan.

Mereka menemukan asupan kalium harian sebesar 1.600mg atau kurang dari separuh jumlah kalium harian yang dianjurkan untuk dewasa sebesar 3.500mg. Jumlah tersebut cukup untuk menurunkan risiko stroke lebih dari seperlima.

Pisang rata-rata mengandung 500mg kalium mampu menurunkan tekanan darah dan mengontrol keseimbangan cairan tubuh.
Ilmuwan dari Universitas Warwick dan Naples mengatakan asupan kalium di kebanyakan negara jauh di bawah jumlah harian yang disarankan. Sedangkan, terlalu sedikit kalium dapat mengakibatkan cepat marah, mual, denyut jantung tidak teratur, dan diare.
Namun jika mengonsumsi makanan yang kaya akan kalium dan mengurangi konsumsi garam, angka kematian tahunan global akibat stroke dapat berkurang lebih dari satu juta per tahun.

Ilmuwan mengatakan dalam laporannya, "Hal ini dapat mengurangi sebanyak 1.155.000 kematian akibat stroke setiap tahun dalam skala global."

"Tekanan darah tinggi adalah faktor pendorong stroke terbesar, dan penelitian ini telah menunjukkan bahwa kalium dapat membantu menurunkan tekanan darah," ujar salah seorang juru bicara Asosiasi Stroke.

Cara Mengambil Langkah Pertama untuk Menggapai Mimpimu

Ads Sukabumi | Busana Muslim | Rental Mobil

Semua orang memiliki kekuatannya masing-masing, tapi apakah semua orang menyadarinya? Tidak.

Semua orang punya mimpi, tapi apakah semua orang sudah berusaha mewujudkannya? Tidak.
Semua orang ingin sukses, tapi apakah semua orang sudah mencoba untuk melangkah menuju ke sana? Tidak

Tidak ada orang yang menyangka Gunung Everest mampu didaki sampai Edmund Hillary melakukannya.
Tidak ada orang yang menyangka manusia bisa terbang sampai Orville dan Wilbur Wright menemukan alat yang disebut pesawat.
Dan Justin Bieber tidak akan terkenal seperti sekarang apabila ia tidak mem-posting videonya di Youtube. Semua itu berawal dari mimpi.

Apakah faktor yang paling sering menghalangi seseorang untuk meraih mimpinya? Mengambil langkah pertama. Begitu beratnya mengambil langkah pertama sampai-sampai mereka membuat mental block dengan membatasi sendiri kemampuannya. Pernyataan seperti:

1. Aku menunggu saat yang tepat untuk mulai melangkah.
2. Aku menunggu sampai aku sudah memiliki skill yang baik.
3. Aku tidak tahu harus mulai dari mana.
4. Aku tidak akan mampu, itu terlalu sulit untukku.

Adalah contoh-contoh pernyataan yang menghalangi seseorang dalam melangkah. Padahal faktanya adalah:

1. Waktu tidak akan pernah tepat karena apabila kamu membiasakan diri untuk selalu menunggu, kamu akan selalu menemukan alasan yang menghalangi kamu untuk melangkah.

2. Skill yang baik didapat justru dapat kita pelajari lebih banyak saat kita melangkah. Seperti kata pepatah, experience is the best teacher. Apakah kamu bisa pintar bermain alat musik hanya dengan membaca buku? Tidak, kan?

3. Kamu bisa mulai melangkah dengan mencari informasi, melakukan riset dan kemudian mulai menyusun rencana. Ya, langkah terbaik untuk memulai sesuatu adalah merencanakan dan mulai melakukan rencana itu satu per satu. Don't be confused!

4. Anggapan 'aku tidak mampu' adalah mental block yang harus kamu singkirkan karena berpikir tentang kegagalan akan SANGAT membatasi kreativitasmu. Satu hal yang kamu harus sadari adalah semua orang yang melakukan sesuatu untuk pertama kali pasti akan kesulitan. Tetapi dari kesulitan itulah kamu dapat belajar banyak. Orang yang kesulitan tapi berjuang untuk mengatasinya akan menjadi orang yang kreatif.

Kesimpulan dari 4 poin di atas adalah, kamu harus mulai melangkah sekarang. Jangan malah terjebak dalam mimpimu sendiri. Bagaimana cara untuk mengambil langkah pertama untuk menggapai mimpimu?

1. Buatlah rencana dan persiapan untuk menggapai mimpimu
Perencanaan dan persiapan yang baik akan sangat membantu perjalananmu. Apakah kamu mampu mendaki gunung Everest hanya dengan membawa sepotong roti? By failing to prepare, you're preparing to fail.

2. Lakukan sekarang
Take one step at a time. Walaupun mimpimu sangat besar, lebih baik kamu mewujudkan hal-hal yang kecil terlebih dahulu supaya kamu tidak kewalahan. Karena ini adalah pengalaman pertamamu, kamu pasti akan menemukan banyak kesulitan dan melakukan kesalahan. Belajarlah dari kesalahanmu itu.

3. Lakukan dengan benar
Setelah kamu mempelajari kesalahanmu, maka kamu harus memperbaikinya dengan melakukannya dengan benar.

4. Lakukan dengan lebih baik lagi
Ketika kamu mampu melakukan dengan benar, maka langkah berikutnya adalah meningkatkan kualitas dan berinovasi untuk membuat sesuatu yang lebih baik.

Apabila kamu sudah melakukan ke-4 hal di atas, maka kamu baru saja mengambil langkah pertama, langkah selanjutnya pasti akan lebih mudah dan kamu-pun sudah berada di jalur yang tepat menuju kesuksesan. Ingat! Do it first, do it right, do it better.

"A journey of a thousand miles begins with a single step" - Lao Tzu

Wednesday, July 13, 2011

Gubernur Belum Tahu Rencana Pembangunan Lapangan Terbang di Sukabumi

SUKABUMI, (PRLM).-Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan mengaku belum tahu dengan rencana pembangunan lapangan terbang di Sukabumi. Ia belum tahu siapa yang mengkaji dan bagaimana rencana pembangunan lapangn terbang tersebut.

"Saya tidak menguasai persoalan. Tanya yang lain lah," katanya saat ditemui di sela-sela kegiatannya di Pondok Pesantren Dzikir Al Fath Kota Sukabumu, Rabu (4/5).

Menurut dia, rencana pembangunan bandara yang sudah dibahas ialah Bandara Kertajati, Majalengka. Selain itu, ia belum mengetahui adanya rencana atau kajian di daerah lain. "Yang jelas Prov Jabar punya rencana di Kertajati," ujarnya.

Wacana pembangunan lapangan terbang itu diketahui media berdasarkan keterangan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Sukabumi Dodi Sumantri. Ia mengungkapkan, rencananya lapangan terbang itu akan dibangun di daerah Citarate, Kec. Ciracap, Kab. Sukabumi. Pembangunan lapangan terbang tersebut sebagai bentuk perhatian Pemprov Jabar terhadap kawasan Sukabumi Selatan.

Menurut Dodi, saat ini Pemprov Jabar sedang mengkaji rencana tersebut. Belum dipastikan kapan rencana itu akan dilaksanakan. Ia menambahkan, rencana pembangunan ini bukan berasal dari permintaan pemerintah daerah.

Dodi optimis, jika pembangunan lapangan terbang tersebut direalisasikan akan membawa dampak positif bagi daerah selatan Sukabumi. Sektor perekonomian dan pariwisata diharapkan bisa tumbuh pesat dari pembangunan lapangan terbang ini. (A-170?A-120)***

Sumber: Pikiran Rakyat

Liu Jalan Kaki 1.600 Km Demi Nikahi Sang Pacar Gustia Martha Putri

HENAN – Liu Peiwen (29) menerima tantangan dari kekasihnya Ling Hsueh (23) untuk berjalan kaki sepanjang 1.000 mil atau 1.600 kilometer, agar pinangannya diterima.

Awalnya Ling hanya bercanda ketika dia mengatakan bahwa dirinya hanya akan menikah dengan seorang pria yang rela berjalan kaki sepanjang 1.000 mil untuknya.

Pasalnya Ling amat menyukai sebuah lagu dari pasangan duet asal Skotlandia yang yang berjudul '500 Miles'. Dalam lagu tersebut berceritakan seorang pria yang rela berjalan kaki lebih dari 500 mil sebagai bukti kesungguhan cintanya.

Namun sebelum Ling sempat mengatakan kepada Liu bahwa dia hanya bercanda, Liu membeli ransel dan berangkat dari Provinsi Henan untuk dia telusuri hingga ke Provinsi Guangdong yang notabene adalah kampung halaman Ling.

Sebagaimana dilansir Eyeonchina, Selasa (12/7/2011), Ling mengatakan kepada media setempat bahwa tanpa Liu melakukan aksi nekatnya, dia akan menerima lamarannya.

"Dia adalah pria yang baik dan menyenangkan. Saya hanya bercanda ketika menyebutkan keinginan saya itu seperti yang ada di lirik lagu. Tanpa dia berjalan kaki 1.000 mil pun saya mau menikah dengannya," ujar Ling.

Namun Ling baru menyadari bahwa pernyataannya ditanggapi serius oleh Liu ketika dia hendak memulai perjalanan.

"Sebelum berangkat Liu berkata, bahwa jarak dari sini (Henan) ke Guangzhou adalah 1.600 kilometer, persis 1.000 mil. Dan dia berharap ketika sampai di sana saya akan bilang 'iya' untuk lamarannya," ungkap Ling.

Perjalanan Liu berjalan kaki dari Henan ke Guanszhou diperkirakan akan menghabiskan waktu selama enam minggu.(rhs)

Sumber: http://lintas.me/JLMbRBqG

Ads Sukabumi | Wisata Alam

Tuesday, July 12, 2011

Mengintip PROSES pembuatan EMAS di RUSIA

Secara historis, emas memiliki nilai dan memilih ahli ‘untuk diversifikasi portofolio Anda dan berpotensi meningkatkan kinerjanya. Bahkan, emas telah meningkat nilai lebih dari 150% sejak tahun 2001. Berbeda dengan saham, yang dapat berjalan dari tingkat yang sangat tinggi ke nol dalam waktu yang sangat singkat, emas tidak akan pernah nol. Ketika pasar lain runtuh, emas secara historis melihat peningkatan besar nilai sebagai orang-orang yang melakukan penerbangan cepat untuk kualitas. investasi emas memungkinkan individu untuk mengakumulasi aset yang melindungi kekayaan mereka.

http://2.bp.blogspot.com/--GJnj7Sr1pg/ThqXr14-8OI/AAAAAAAABC0/kjFeaYJnYco/s1600/mzc0ygqx.jpg


http://4.bp.blogspot.com/-_5vu_eIX0SA/ThqXr04U-LI/AAAAAAAABCs/X2mN0Vmr5qg/s1600/fbd7hzoy.jpg

http://2.bp.blogspot.com/-gelwtgVb5Dg/ThqXrqZrRiI/AAAAAAAABCk/05CBOyXsxwE/s1600/eexcee5b.jpg


http://1.bp.blogspot.com/-sV3BAH7mOTo/ThqXrsM2sFI/AAAAAAAABCc/JnCP3bkRWmw/s1600/8pdehnok.jpg

http://1.bp.blogspot.com/-tTBaPbX4S5s/ThqXsSWHkOI/AAAAAAAABC8/IbEnperkko0/s1600/omhyqbg3.jpg

Ukiran bubut menempatkan tanda pada bar dengan “empat sembilan” – 99,99% murni (Standart Negara 28.058-89) di “The Gulidov Krasnoyarsk Non-Ferrous Metals Tanaman”. “Empat sembilan” adalah kemurnian tertinggi emas yang ekonomis untuk memproduksi untuk pasar investasi. Hanya pasar ilmiah tidak akan sesuatu yang lebih suci, dan biaya produksi akan meningkat secara tidak proporsional. Wajib menandai terdiri dari nomor seri, sampel, karakter permata, cap, tanggal produksi dan berat bar di gram atau ons. Bar Standar Negara memiliki berat dari 11.000 g 13300g. Bar tanaman Krasnoyarsky memiliki kualitas cabang status Pengiriman mark-baik apa yang memungkinkan untuk datang ke pasar internasional permata. Selain tanaman Krasnoyarsky, lima pabrik Rusia lebih memiliki status yang sama. Total jumlah pabrik-pabrik di seluruh dunia yang memiliki tinggi yang sama Status Pengiriman Bagus adalah 55.

Krasnoyarsk Non-Ferrous Metals Tanaman memproduksi batangan juga emas dari sembilan jenis (Standar Negara Р51572-2000) – dari satu gram untuk satu kilogram emas. Pabrik ini memproduksi perak, platinum dan paladium bar, selain yang emas.
P.S. Cadangan cadangan emas di pemerintahan Rusia 495,9 ton pada bulan Desember 2008.

http://3.bp.blogspot.com/-i-v_3l_6FHc/ThqXyllQ64I/AAAAAAAABDE/G2h_-VVizOc/s1600/xnxhzvxc.jpg

Sumber: Kaskus.us

tag: Sukabumi | Batik | Rental Mobil

Wednesday, July 6, 2011

Facebook Video Calling berbasis Skype diluncurkan



Facebook Video Calling telah diluncurkan hari ini yang merupakan hasil kerjasama Facebook dengan Skype.

Tidak perlu waktu lama bagi Facebook merespons kehadiran Google+, karena kini Facebook sudah hadir dengan fitur Video Calling yang menawarkan layanan sama dengan fitur pada Hangouts di Google+.

Video Calling di Facebook berbasis browser dan dapat langsung digunakan saat ini juga dan tanpa perlu membuat akun Skype, user hanya perlu menginstall applet dan memilih teman untuk ‘video chat’.

Facebook Video Chat dapat digunakan tanpa biaya bila chat dilakukan dengan 1 orang saja. (Group video chat akan dikenakan biaya oleh Skype)

Untuk mulai menggunakan fitur Video Calling kunjungi http://www.facebook.com/videocalling lalu klik tombol Get Started.

Sumber: http://www.infoteknologi.com/internet/facebook-video-calling-berbasis-skype-diluncurkan/

Sukabumi | Hotel Sukabumi | Rental Mobil Sukabumi

Friday, July 1, 2011

5 Aplikasi Terpenting untuk Traveler

BEGITU banyak aplikasi ponsel saat ini. Tapi untuk para traveler, bisa memanfaatkan aplikasi-aplikasi berikut seperti yang kami kutip dari laman time.com :

1. Weather Channel
Dengan aplikasi ponsel Weather Channel, Anda bisa tahu prakiraan cuaca yang terjadi saat ini. Bahkan bagi Anda pengguna Android, bisa meng-updatenya secara otomatis lewat menu prakiraan cuaca (weather widget) yang tertera pada layar telepon rumah.

2. Yelp
Yelp menawarkan konsep dari mulut ke mulut untuk masalah bisnis dan info-info penting lainnya. Bukan hanya itu, dengan aplikasi ini Anda bisa mencari berbagai lokasi (wisata, hotel dan restoran) dengan tarif murah dan nyaman.

3. GasBuddy
Jika Anda ingin tahu letak pompa bensin terdekat, bisa segera mengaktifkan aplikasi ini. Atau mencari tahu siapa saja yorang-orang terdekat yang ada di sekitar Anda saat ini, GasBuddy mampu memberi jawaban yang tepat.

4. Find My iPhone/Where's My Droid
Saat kehilangan ponsel, sebagian orang mungkin akan merasa lebih buruk daripada kehilangan dompetnya. Karena yang lebih penting adalah semua data yang tersimpan pada ponsel.

Tapi bagi pengguna iPhone, masalah seperti itu bisa saja diatasi dengan mengaktifkan aplikasi iPhone Apple yang mampu mengunci semua data dari jarak jauh, sehingga orang lain tidak dapat mengakses informasi Anda sedikit pun.

5. Fandango
Apa Anda tahu lokasi bioskop terbaik di luar kota ? Jika belum, manfaatkan Fandango sebagai aplikasi yang paling ampuh. Dengan Fandango Anda bisa menemukan bioskop terdekat dan harga tiket. Informasikan juga kepada-teman-teman Anda di luar sana.

Selain lima aplikasi di atas, sebenarnya masih ada banyak aplikasi yang bisa digunakan para traveler seperti Mint.com Personal Finance, HotelTonight, HopStop dan lain sebagainya

Support by Sukabumi

Sumber: http://www.mediaindonesia.com/mediatravelista/index.php/read/2011/05/04/2563/4/Lima-Aplikasi-Terpenting-untuk-Traveler

Kenapa super hero nggak mau bantu indonesia?

Dengan meningkatnya tingkat kriminalitas di ibukota dewasa ini, pemerintah Indonesia telah mengirimkan proposal penawaran kerja kepada sejumlah superhero dari negara paman Sam.

Proposal ini menawarkan suatu bentuk kerjasama dimana para superhero diminta kesediaannya untuk bekerja di Indonesia dalam kerjasama dengan Mabes Polri untuk memerangi kriminalitas yang marak terjadi di kota2 besar Indonesia , khususnya Jakarta .

Tetapi tidak diduga sejumlah besar superhero MENOLAK ajakan kerjasama ini.

Berikut adalah alasan penolakan tersebut,

1. BATMAN (Bruce Wayne)

Bruce Wayne menolak ajakan kerjasama ini dengan alasan yang terlalu dibuat-buat. ALasan beliau adalah DIA KEBERATAN MENANGGUNG PAJAK IMPOR BAT-MOBILE KE INDONESIA. BAYANGIN AJA PAJAK IMPOR MOBIL MEWAH YANG SELANGIT, APALAGI UNTUK BAT-MOBIL YANG SECANGGIH ITU.

2. SPIDERMAN (Peter Parker)

Parker juga menolak ajakan kerjasama ini dengan alas an DI INDONESIA HANYA ADA SEDIKIT SEKALI GEDUNG TINGGI, YANG MENYULITKAN DIA UNTUK BERGELANTUNGAN DARI GEDUNG KE GEDUNG. KALAUPUN ADA GEDUNG TINGGI, JARAKNYA TERLALU BERJAUHAN, SEHINGGA SANGAT MENYULITKAN. BELUM LAGI SAAT BERGELANTUNGAN, DIA TAKUT KECANTOL KABEL LISTRIK DAN TELEPON YANG BANYAK BERSERAKAN DI LANGIT-LANGIT KOTA BESAR INDONESIA

3. INVISIBLE GIRL (Susan Storm)

Menolak dengan alasan MINDER. Kemampuan menghilang yang dimilikinya masih jauh kalah dengan kemampuan menghilang orang-orang Indonesia. Berikut wawancara yang dilakukan dengan CNN SAYA SIH HANYA BISA MENGHILANGKAN DIRI SAYA SENDIRI. BANYAK ORANG DI INDONESIA YANG BUKAN HANYA BISA MENGHILANGKAN DIRI SENDIRI, MALAHAN HUTANG, ASSET-ASET NEGARA YANG PERNAH DIKUASAI, SAMPAI HUTANG-HUTANG KORUPSI PUN BISA DIHILANGKAN JUGA. JADI SAYA MINDER NIH.....

4. THE THING

Menolak dengan alasan DI INDONESIA SUDAH BANYAK ORANG DENGAN KULIT YANG LEBIH TEBAL DARI SAYA. BUKAN HANYA KEBAL PELURU, MALAHAN SUDAH KEBAL MALU SEGALA.

5. HUMAN TORCH (Johnny Storm)

Menolak juga sama dengan anggota-anggota Fantastic 4 yang lain, karena BELUM JUGA MULAI BEKERJA, DIA UDAH MENDAPAT PANGGILAN DARI KEJAGUNG KARENA DICURIGAI MENJADI DALANG TERBAKARNYA BEBERAPA PASAR DI INDONESIA.

6. THE FLASH (Barry Allen)

Sebenarnya Allen sudah mempertimbangkan untuk menerima proposal ini, tetapi setelah melakukan survey ke berbagai lembaga pemerintahan dia akhirnya menolak. BAYANGKAN AJA, UNTUK MENDAPATKAN TANDA TANGAN KTP AJA ORANG HARUS MENUNGGU BERHARI-HARI. ITU AJA MASIH SABAR. JADI KESIMPULAN SAYA, ORANG INDONESIA TIDAK MEMERLUKAN SEORANG SUPERHERO YANG MEMILIKI KEKUATAN BERUPA KECEPATAN. KECEPATAN TIDAK ADA ARTINYA BUAT BANGSA YANG ALON-ALON ASAL KELAKON.

7. SUPERMAN (Clark Kent )

Sang manusia baja ini menolak dengan sopan, karena SAYA TAKUT DISANGKUTKAN DENGAN TUNTUTAN MELAKUKAN AKSI PORNOGRAFI/PORNOAKS I KARENA CELANA DALAM SAYA DI DEPAN.

8. AQUAMAN

Merasa tidak kuat setelah mencoba pekerjaan baru di Indonesia , karena LAUTNYA UDAH TERCEMAR LUMPUR LAPINDO

9. WONDER WOMAN

Pada mulanya, sang peace ambassador dari atlantea ini merasa yakin bisa membantu pemerintah Indonesia. Tetapi setelah pengamatan lebih lanjut, dia akhirnya menolak juga dengan alasan KALO SAYA MATI DI US DALAM MENUNAIKAN TUGAS KAN MASIH BERGENGSI, DIBUNUH MONSTER / VILLAIN. DI INDONESIA BISA-BIASA SAYA MATI DIGREBEK FPI GARA-GARA KOSTUM SAYA YANG SUPER SEKSI INI.

10 CAT WOMAN

Menolak setelah ketakutan mendengar lagu KUCING GARONG.

11 HULK (Bruce Banner)

Banner menolak karena JALAN-JALAN DI INDONESIA TERLALU SEMPIT UNTUK UKURAN TUBUHNYA. BELUM LAGI KALO NGEJAR VILLAIN SAMPAI KE GANG-GANG PERUMAHAN, NTAR KENA PORTAL, BELUM LAGI DIMINTAI DUIT CEPE-AN. MAU AMBIL DARI MANA???? GW KAN GA PAKE BAJU. BELUM LAGI KALO NYEBRANG JALAN, DISORAKIN DISANGKA SI KOMO.

Support by Sukabumi

Sumber: http://www.dayatpintar.co.cc/2011/07/kenapa-super-hero-nggak-mau-bantu.html

Thursday, June 30, 2011

9 hal Wajib Diketahui Tentang Google +

Google secara resmi meluncurkan jejaring sosialnya kemarin (28/6). Jejaring sosial bernama Google+ ini diklaim lebih baik dalam privasi dibanding pesaing.

Raksasa mesin pencari ini mengkau berupaya memberi ‘cermin’ yang mendekati ‘kehidupan nyata’ pada penggunanya dibanding para pesaing, termasuk Facebook dan Twitter. Jejaring sosial baru ini memungkinkan pengguna secara selektif berbagi dengan grup tertentu dalam lingkaran teman yang ada.

Alhasil, semua kegiatan berbagi tak langsung dibagi ke semua pengguna sekaligus. Berikut sembilan hal yang perlu diketahui mengenai jejaring sosial baru buatan raksasa mesin pencari itu seperti ditulis huffingtonpost.

Linimassa Google+
Proyek Google+ sedang berada dalam ‘percobaan terbatas’. Artinya, hanya sejumlah kecil pengguna yang bisa mengaksesnya saat ini. Namun, Anda bisa mendaftar sekarang dan saat jejaring sosial ini siap, Google akan memberitahu Anda.

Privasi Google+
Google telah menggodog kustomisasi privasinya dengan harapan ‘menghapus’ kekhawatiran pengguna seperti pada Google Buzz.

Di jejaring sosial ini, Anda hanya berbagi dengan yang Anda mau saja. VP Manajemen Produk Google Bradley Horowitz menggambarkannya, “Saya bisa berbicara pada Anda dan mengetahui siapa saja yang ada di ruangan. Seperti di dunia nyata.”

Tak ada Google +1
Menurut Search Engine Land, tak ada integrasi Google +1 saat peluncuran. “Kapan peluncuran Google +1 masih belum jelas. Nampak seperti kesalahan besar karena peluncurannya tak bersamaan jejaring sosial ini,” ujar firma itu.

Google+ Circle
Cukup ‘geser dan taruh’ teman Anda dalam ‘ember’ untuk membuat satu grup.

Google+ Photos
Pengguna bisa mengimpor foto secara massal ke Google+, termasuk melalui ponsel.

Google+ Spark
Sparks ‘mencerna’ minat Anda dan menawarkan cerita, video dan foto yang mungkin Anda sukai.

Google+ Stream
Seperti NewsFeed di Facebook dan linimassa di Twitter, Google+ memiliki Stream yang membuat Anda dengan mudah memperbarui status, foto, video, atau tautan atau untuk berinteraksi dengan konten dari beragam Circles atau Sparks.

Google+ Hangouts
Sementara Facebook tak memiliki video chat, Google ingin unjuk gigi dalam hal ini melalui Hangouts. Video chat ini bisa dilakukan dengan satu atau banyak orang sekaligus.

Google+ Huddle
Huddle memungkinkan pengguna memulai chat grup melalui pesan teks yang cepat dan mudah.

Sukabumi | Ujung Genteng

Sumber: http://blog.indojunkers.com/2011/06/9-hal-wajib-diketahui-tentang-google/

Google+ siap diluncurkan



Google secara resmi meluncurkan jejaring sosialnya kemarin (28/6). Jejaring sosial bernama Google+ ini diklaim lebih baik dalam privasi dibanding pesaing.

Raksasa mesin pencari ini mengkau berupaya memberi ‘cermin’ yang mendekati ‘kehidupan nyata’ pada penggunanya dibanding para pesaing, termasuk Facebook dan Twitter. Jejaring sosial baru ini memungkinkan pengguna secara selektif berbagi dengan grup tertentu dalam lingkaran teman yang ada.

Alhasil, semua kegiatan berbagi tak langsung dibagi ke semua pengguna sekaligus. Berikut sembilan hal yang perlu diketahui mengenai jejaring sosial baru buatan raksasa mesin pencari itu seperti ditulis huffingtonpost.

Linimassa Google+
Proyek Google+ sedang berada dalam ‘percobaan terbatas’. Artinya, hanya sejumlah kecil pengguna yang bisa mengaksesnya saat ini. Namun, Anda bisa mendaftar sekarang dan saat jejaring sosial ini siap, Google akan memberitahu Anda.

Privasi Google+
Google telah menggodog kustomisasi privasinya dengan harapan ‘menghapus’ kekhawatiran pengguna seperti pada Google Buzz.

Di jejaring sosial ini, Anda hanya berbagi dengan yang Anda mau saja. VP Manajemen Produk Google Bradley Horowitz menggambarkannya, “Saya bisa berbicara pada Anda dan mengetahui siapa saja yang ada di ruangan. Seperti di dunia nyata.”

Tak ada Google +1
Menurut Search Engine Land, tak ada integrasi Google +1 saat peluncuran. “Kapan peluncuran Google +1 masih belum jelas. Nampak seperti kesalahan besar karena peluncurannya tak bersamaan jejaring sosial ini,” ujar firma itu.

Google+ Circle
Cukup ‘geser dan taruh’ teman Anda dalam ‘ember’ untuk membuat satu grup.

Google+ Photos
Pengguna bisa mengimpor foto secara massal ke Google+, termasuk melalui ponsel.

Google+ Spark
Sparks ‘mencerna’ minat Anda dan menawarkan cerita, video dan foto yang mungkin Anda sukai.

Google+ Stream
Seperti NewsFeed di Facebook dan linimassa di Twitter, Google+ memiliki Stream yang membuat Anda dengan mudah memperbarui status, foto, video, atau tautan atau untuk berinteraksi dengan konten dari beragam Circles atau Sparks.

Google+ Hangouts
Sementara Facebook tak memiliki video chat, Google ingin unjuk gigi dalam hal ini melalui Hangouts. Video chat ini bisa dilakukan dengan satu atau banyak orang sekaligus.


Google+ Huddle

Huddle memungkinkan pengguna memulai chat grup melalui pesan teks yang cepat dan mudah.
Supported by Sukabumi Travel

Sumber: http://blog.indojunkers.com/2011/06/9-hal-wajib-diketahui-tentang-google/

Tuesday, June 28, 2011

Misteri Ka’bah Yang Di Ungkap NASA

Neil Amstrong telah membuktikan bahwa kota Mekah adalah pusat dari planet Bumi. Fakta ini telah di diteliti melalui sebuah penelitian Ilmiah. Ketika Neil Amstrong untuk pertama kalinya melakukan perjalanan ke luar angkasa dan mengambil gambar planet Bumi, dia berkata, “Planet Bumi ternyata menggantung di area yang sangat gelap, siapa yang menggantungnya ?
Para astronot telah menemukan bahwa planet Bumi itu mengeluarkan semacam radiasi, secara resmi mereka mengumumkannya di Internet, tetapi sayang nya 21 hari kemudian website tersebut raib yang sepertinya ada alasan tersembunyi dibalik penghapusan website tersebut.

Setelah melakukan penelitian lebih lanjut, ternyata radiasi tersebut berpusat di kota Mekah, tepatnya berasal dari Ka’Bah. Yang mengejutkan adalah radiasi tersebut bersifat infinite ( tidak berujung ), hal ini terbuktikan ketika mereka mengambil foto planet Mars, radiasi tersebut masih berlanjut terus. Para peneliti Muslim mempercayai bahwa radiasi ini memiliki karakteristik dan menghubungkan antara Ka’Bah di planet Bumi dengan Ka’bah di alam akhirat.

Di tengah-tengah antara kutub utara dan kutub selatan, ada suatu area yang bernama ‘Zero Magnetism Area’, artinya adalah apabila kita mengeluarkan kompas di area tersebut, maka jarum kompas tersebut tidak akan bergerak sama sekali karena daya tarik yang sama besarnya antara kedua kutub. Itulah sebabnhttp://www.blogger.com/img/blank.gifya jika seseorang tinggal di Mekah, maka ia akan hidup lebih lama, lebih sehat, dan tidak banyak dipengaruhi oleh banyak kekuatan gravitasi. Oleh sebab itu lah ketika kita mengelilingi Ka’Bah, maka seakanakan diri kita di-charged ulang oleh suatu energi misterius dan ini adalah fakta yang telah dibuktikan secara ilmiah.

Penelitian lainnya mengungkapkan bahwa batu Hajar Aswad merupakan batu tertua di dunia dan juga bisa mengambang di air. Di sebuah musium di negara Inggris, ada tiga buah potongan batu tersebut ( dari Ka’Bah ) dan pihak musium juga mengatakan bahwa bongkahan batu-batu tersebut bukan berasal dari sistem tata surya kita(sumber: melorotblogspot.com).

Support by Sukabumi Travel

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Blogger Templates